Kamis, 06 Juni 2013

Menghilang dari Peredaran


Perjalanan hidp seseorang tidaklah ada yang tahu kedepannya, layaknya sebuah rada yang berputar kadang dibawah kadang di atas. Jika berada pada satu posisi yang sama maka malah mengkhawati

Pasang surut kehidupan akan sangat berdampak pada psikis dan mental seseorang, melakukan yang terbaik itulah yang diharapkan. Baik untuk dirinya belum tentu baik untuk orang lain, baik untuk orang lain belum tentu baik untuk dirinya, Namun Jika baik menurut apa yang digariskan Sang Pencipta maka pasti baik untuk semua orang.


Jika kalian mencari ketenaran maka akan tergerus masa
Jika kalian Mencari  harta maka akan tergerus usia 
Jika Kalian mencari ridho sang pencipta maka akan mendapatkan segalanya.

Semuanya sudah di jamin Hidup, Jodoh, Harta ada yang menentukan kita mengambil dan menjalaninya sesuia kadar kemampuan kita dan tentunya semua sudah di beri porsi yang pasti tidak sama. 

Kehidupan yang tenang menjadi harapan setiap manusia, tenang di dunia dan juga di akhirat, ketenangan ini bisa didapat apabila kita mempu menghilangkan sifat-sifat keduniawiyan, yang hanya membawa kita pada sebuah kehidupan yang fana. 


Maka melakukan pengasingan diri terhdap hiruk pikuk dunia menjadi sebuah pilihan hidup yang pasti akan membawa pada sebuah keharmonian hidup yang lebih tenang.  Menghilang dari peredaran ketenaran membawa kita pada ruang hidup yang lebih Istimewa.